on Selasa, 07 Desember 2010
Pada dasarnya manusia adalah makhluk hidup yang paling cerdas yang pernah Tuhan ciptakan selain hewan dan tumbuhan. Itu disebabkan karena manusia mempunyai akal. Tidak seperti hewan dan tumbuhan. Hewan mempunyai otak, demikian juga manusia. Namun otak yang dimiliki oleh hewan hanya sebatas untuk berpikir bagaimana caranya bertahan hidup dan berkembang biak. Sama halnya seperi tumbuhan, tumbuhan tidak memikirkan sekolah, belanja, dan hal-hal lain yang biasa dilakukan manusia. Tumbuhan hanya bisa tumbuh dan menghidupi semua makhluk di dunia ini, termasuk manusia. Itulah sebabnya kita harus bersyukur karena kita adalah makhluk yang spesial diantara makhluk-makhluk ciptaan Tuhan Yang Maha Esa.
on Jumat, 19 November 2010
Setiap negara di dunia ini mempunyai sistem pemerintahan yang berbeda-beda. Ada yang menganut paham kapitalis, paham komunis, paham demokrasi, dan lain-lain. Indonesia adalah negara yang menganut paham demokrasi. Indonesia sangat menjunjung tinggi hak asasi tiap manusia. Indonesia juga sangat menghargai perbedaan.
on Kamis, 11 November 2010
Indonesia adalah sebuah negara yang besar. Negara berpenduduk terbesar ketiga di dunia. Negara berpenduduk muslim terbesar di dunia. Negara kepulauan terluas dan terbesar di dunia. Salah satu negara pengekspor tenaga kerja terbesar di dunia. Salah satu negara terkorup di dunia. Negara yang memiliki keanekaragaman hasil laut terlengkap di dunia. Salah satu negara yang memiliki hutan hujan tropis terluas di dunia. Negara yang memiliki satu-satunya hewan purba yang masih hidup hingga saat ini, yaitu Komodo Dragon.
on Jumat, 05 November 2010
Nabi Adam adalah manusia pertama yang Allah ciptakan. Allah swt ingin menjadikan manusia sebagai pemimpin (khalifah) di bumi. Namun, para malaikat beranggapan bahwa Allah swt akan menciptakan manusia yang akan berbuat kerusakan di bumi dengan berbuat kemaksiatan dan pertumpahan darah. Sedangkan para malaikat selalu menyucikan Allah dari segala yang tidak layak dengan keagungan-Nya dan memuliakan-Nya sebagai tanda syukur kepada-Nya.
on Sabtu, 30 Oktober 2010
Allah talah memberi kita banyak rahmat yang bahkan tidak kita sadari sebelumnya kalau kita telah memperolehnya. Mungkin banyak orang berasumsi bahwa rahmat sama dengan rezeki, dan rezeki sama dengan uang atau materi. Sebenarnya yang disebut rahmat adalah segala sesuatu yang Allah berikan kepada kita sehingga kita bisa menjalani hari-hari di dunia yang sementara ini dengan baik. Rahmat pertama yang Allah berikan kepada kita adalah Dia memberikan kita kedua orang tua yang luar biasa.
on Sabtu, 23 Oktober 2010
Indonesia, negeri beribu pulau. Berjuta rakyat. Beragam suku dan bahasa. Beragam flora dan fauna. Berhektar-hektar hutan. Bermilyar kendaraan bermotor. Berjuta kaum miskin. Berjuta kaum pengangguran. Beratus tenaga kerja yang disiksa di negeri orang. Beratus koruptor. Beratus teroris. Berjuta masalah. Berjuta kisah.
on Jumat, 22 Oktober 2010

Tahukah kalian kelebihan Indonesia dibandingkan negara-negara lain terutama di belahan bumi utara? Bangsa Timur, termasuk Indonesia sangat menjunjung tinggi nilai kesopanan dan nilai sosial. Bagi bangsa barat, membuka aurat bagi kaum wanita dan kaum pria adalah hal yang wajar. Mereka dengan bangga memperlihatkan aurat mereka di tempat umum.
on Jumat, 15 Oktober 2010


Di sebuah kampung, ada seorang tukang ojek motor yang bernama Parmin yang sedang “ngetem” di sebuah jalan. Ia sedang menunggu penumpang. Sambil menunggu, tukang ojek itu ngobrol dengan rekan kerjanya sesama tukang ojek yang bernama Udin. Mereka sedang membahas masalah anak teman mereka yang luar biasa. Dia adalah Surya. Memang kehidupannya sangat sederhana.
on Jumat, 08 Oktober 2010

Keistimewaan manusia daripada makhluk Tuhan yang lain adalah karena manusia memiliki akal yang berguna untuk mencerna logika yang di input ke dalam otak manusia. Akal manusia sangatlah luas. Bahkan lebih luas daripada apa yang kita bayangkan sebelumnya. Dengan akal, kita bisa mencerna dan memilih mana yang baik dan mana yang buruk.
Otak juga berfungsi sebagai alat penyimpanan memori. Otak akan terus menyimpan memori manusia hingga akhir hayat hidupnya, dari memori yang baik hingga yang buruk. Tidak hanya otak manusia yang memiliki alat penyimpan memori. Komputer pun memiliki alat penyimpanan memori. seperti yang kita ketahui, komputer memiliki banyak alat penyimpanan memori, antara lain: main memori, register, dan eksternal memori. Bedanya alat penyimpanan memori komputer dengan otak manusia adalah jika memori komputer kapasitasnya terbatas, sedangkan kapasitas memori otak manusia tidak terbatas.
on Senin, 27 September 2010

Isu kiamat bemula pada tahun 1970-an. Saat para penulis dan jurnalis Amerika Utara mempublikasikan berita tentang berakhirnya siklus kalender suku Maya pada tahun 2012, tepatnya pada tanggal 12 Desember 2012 pukul 11.11. Isu ini pun telah menyeruak hingga ke seluruh dunia. Tak terkecuali Indonesia.